JAKARTA, BENTENGLANGKAT.com– Perebutan kursi DPR dari Daerah Pemilihan (Dapil) III Sumatera Utara (Sumut) dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang akan berlangsung sengit. Sejumlah nama besar di level nasional turut meramaikan bursa calon legislatif (caleg) di dapil yang meliputi 10 Kabupaten/Kota itu. Di samping itu, ada pula nama-nama wakil rakyat terpilih sebelumnya yang kembali maju melalui dapil ‘neraka’ tersebut.
Salah satu nama yang mendapat perhatian cukup besar di dapil III ini yakni kemunculan mantan Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Sebelumnya, Djarot gagal dalam pertarungan di Pilkada Sumut 2018. Berikutnya, ada nama Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Demokrat Hinca Panjaitan.
Namun di antara keduanya, ada satu nama yang semakin memanaskan perebutan kursi DPR RI dapil III Sumut. Adalah Arya Sinulingga. Direktur Pemberitaan MNC Group, media terbesar di Asia Tenggara itu dipastikan maju dengan kendaraan politik Partai Perindo.
Nama Arya Sinulingga semakin diperhitungkan setelah ada di urutan teratas berdasarkan survei Strawpoll. Melalui jajak pendapat di jagat maya yang mengangkat judul ‘Dapil III Menjadi Arena Tempur Para Politisi Ternama, Siapa Pilihannya?
Warganet mayoritas mendukung pembawa acara tayangan program Rakyat Bicara dan Box War di stasiun televisi iNews yang memeroleh 43,35 persen dukungan. Posisi Arya disusul oleh Djarot dengan perolehan 34,73 persen. Sementara itu, peringkat ketiga ditempati Junimart Girsang 9,44 persen, kemudian diikuti Hinca Panjaitan 3,63 persen.
Selain keempat nama di atas, survei juga menawarkan nama lain seperti politikus Delia Pratiwi, Rudi Hartono, Anton Sihombing, Nasril Bahar, Nuhajizah Marpaung, Martin Hutabarat, Ali Umri, Ansori Siregar dan Samsudin Siregar.
Diketahui, dapil III Sumut disebut-sebut sebagai dapil neraka terdiri atas 10 kabupaten/kota, yakni Kabupaten Simalungun, Kota Pematangsiantar, Karo, Kota Binjai, Kabupaten Langkat, Dairi, Pakpak Bharat, Batubara, Asahan, dan Kota Tanjung Balai.