Panik Virus Corona di Binjai Barat, Warga Geruduk Puskesmas H Hasan

Share this:
BMG
Warga Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat, berbondong-bondong mendatangi Puskesmas H Hasan, Jumat (13/3/2020) malam.

BINJAI, BENTENGLANGKAT.com– Tidak biasanya Puskesmas H Hasan ramai kehadiran warga, Jumat (13/3/2020) malam. Mereka dihantui rasa panik karena mendapat kabar jika puskesmas yang berada di Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat, itu telah menerima pasien terjangkit virus Corona.

“Kami mendengar kabar ada pasien terjangkit virus corona dirawat di puskesmas ini. Tentu kami takut kalau sampai wabah mematikan itu menyebar. Itu makanya kami protes dan meminta agar pasien tersebut dibawa ke rumah sakit  Adam Malik,” kata Rizki, salahseorang warga.

Warga lain Edi mengatakan, awalnya warga menerima informasi ada pasien yang keluarganya ada yang positif terjangkit virus corona dan saat ini sedang dirawat di rumah sakit H Adam Malik Medan, akan dirawat di puskesmas tersebut. Mendengar kabar itu, warga panik dan berbondong-bondong mendatangi puskesmas H Hasan.

“Kami menolak pasien itu dirawat di sini,” kata Edi.

BacaSepulang dari Malaysia, Pendakwah Alami Demam Sempat Dikira Kena Virus Corona

Sementara itu, dr Romaida Nainggolan, Kepala Puskesmas H Hasan mengatakan, hingga saat ini mereka tidak ada merawat pasien yang terpapar virus corona. Ia menegaskan, jika kabar yang didengar warga tersebut tidaklah benar.

“Saya juga tidak tahu, warga ini dapat info darimana, kok bisa-bisanya mengatakan puskesmas ini merawat pasien corona,” tepisnya.

BacaCegah Virus Corona, 83 Orang di Sumut Dikarantina Rumah

Dijelaskan Romaida, untuk melakukan perawatan pasien terinfeksi corona diperlukan fasilitas medis memadai. Sementara Puskesmas H Hasan, menurut Romaida, sama sekali tidak dilengkapi fasilitas pendukung untuk perawatan pasien corona.

“Di sini, tidak ada ruangan isolasi dan alat untuk menangani pasien corona. Jadi, tidaklah mungkin puskesmas merawat pasien corona,” ujarnya.

Share this: