C Palace vs Liverpool: Jangan Rusak Laga ke-100 Klopp

Share this:
Crystal Palace vs Liverpool

LONDON, BENTENGTIMES.com – Liverpool bakal melakukan perjalanan ke markas Crystal Palace di Selhurst Park untuk menjalani laga lanjutan pekan ke-32 Liga Inggris 2017/2018, Sabtu (31/3/2018) malam WIB.

Laga ini terasa istimewa bagi Juergen Klopp mengingat dia bakal menandai laga ke-100 bersama pelatih The Reds di Liga Inggris.

Sejak mengambil jabatan di Anfield pada Oktober 2015, Klopp diketahui telah mengubah klub dengan menempatkan Liverpool sebagai salah satu tim yang paling disegani dalam hal permainan menyerang di Eropa.

Laga perempat final di Liga Champions dalam sembilan tahun terakhir menjadi salah satu bukti ketajaman Klopp.

Berbicara mengenai penampilan domestik, catatan Klopp tak kalah mentereng. Pelatih asal Jerman itu telah memenangkan 53 dari 99 pertandingan di Liga Inggris. Klopp hanya tercatat 18 kali menelan kekalahan dan 28 imbang selama menangani Liverpool.

Liverpool kemungkinan bakal mengandalkan trisula mautnya yakni Sadio Mane, Firmino dan Mohamed Salah. Ketiga pemain itu sejauh ini telah mencetak 50 gol di musim ini.

Kendati demikian, Klopp tidak ingin terlalu percaya diri bahwa Mohamed Salah dkk bakal memenangkan pertandingan.

Palace diketahui bakal tampil habis-habisan selama bermain di depan pendukungnya. Pasalnya, kekalahan bakal menyulitkan posisi mereka.

Palace diketahui berada di posisi 16 dengan raihan 30 poin. Tim besutan Roy Hodgson hanya terpaut dua poin saja dari penghuni degradasi Southampton.

Sementara Liverpool bertengger di urutan ketiga dengan raihan 63 poin. Kemenangan bakal mendongkrak posisinya ke peringkat kedua. Dengan catatan, Manchester United gagal meraih kemenangan selama menjamu Swansea City di Old Trafford.

Prakiraan Susunan Pemain
Palace (4-5-1): Hennessey; Wan-Bissaka, Tomkins, Sakho, Van Aanholt; Townsend, McArthur, Loftus-Cheek, Milivojevic, Zaha; Benteke.

Liverpool (4-3-3): Karius; Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson; Can, Henderson, Wijnaldum; Salah, Firmino, Mane.

Head to Head
Liverpool vs Palace 1-0
Liverpool vs Palace 2-0
Liverpool vs Palace 1-2
Palace vs Liverpool 2-4
Palace vs Liverpool 1-2

Lima Pertandingan Terakhir Crystal Palace
Everton vs Palace 3-1
Palace vs Tottenham 0-1
Palace vs Man United 2-3
Chelsea vs Palace 2-1
Huddersfield vs Palace 0-2

Lima Pertandingan Terakhir Liverpool
Liverpool vs West Ham 4-1
Liverpool vs Newcastle 2-0
Liverpool vs Porto 0-0
Man United vs Liverpool 2-1
Liverpool vs Watford 5-0

Share this: