Pencoblosan di 776 TPS Wilkum Polres Binjai Aman, AKP Lengkap: Terima Kasih Semuanya
- Selasa, 10 Jul 2018 - 22:18 WIB
- dibaca 172 kali
BINJAI, BENTENGLANGKAT.com– Pelaksanaan pemungutan suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Deliserdang Tahun 2018 di wilayah hukum (wilkum) Polres Binjai berlangsung aman dan lancar. Menurut data ada 776 TPS, 8 kecamatan dan 78 desa di wilayah hukum Polres Binjai.
“Sukses penyelenggaraan pemungutan suara ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk kerja sama seluruh lapiran masyarakat untuk tetap menjaga suasana kamtibmas. Saya ingin sampaikan terima kasih semuanya,” ujar Kepala Satgas 6 Polres Binjai AKP Lengkap Tarigan, saat pemaparan Mantap Praja Tahun 2018, di Mapolres Binjai, Selasa (10/7) siang.
Meski demikian, Lengkap mengakui bahwa mengamankan tiga daerah di wilayah hukum Polres Binjai sebenarnya tidaklah mudah. Namun bisa berhasil itu seluruhnya berkat peran serta masyarakat dan seluruh pihak yang turut menjaga ketertiban pelaksanaan Pemilukada.
(Baca: Gakkumdu Kota Binjai Diresmikan)
Dijelaskan perwira yang juga menjabat Kasubbag Humas Polres Binjai ini, pihak kepolisian juga berterimakasih kepada Forkompida, TNI, penyelenggara pemilukada serta seluruh lapisan masyarakat.
“Atas kerjasama yang baik, maka kita dapat mengawal seluruh tahapan pemilukada hingga selesai,” tandasnya dan menambahkan kini, mereka juga masih terus memantau perkembangan.